Tag: Timnas U-19

  • Hasil Kontras di Matchday 1 Piala AFF U-19, Timnas U-19 Indonesia Tetap Waspadai Kamboja

    Usai menang telak atas Filipina, Timnas U-19 Indonesia kembali fokus menghadapi laga kedua mereka melawan Kamboja di Piala AFF U-19 atau ASEAN U-19 Boys Championship 2024. 

    Timnas Indonesia U-19 dan Kamboja U-19 mencatat hasil yang berbeda pada matchday pertama. Kamboja harus menelan kekalahan tipis 2-3 dari Timor Leste. Sementara Indonesia cukup puas dengan kemenangan telak 6-0 melawan Filipina.

    Laga Timnas U-19 Indonesia vs Kamboja akan berlangsung pada tanggal 20 Juli 2024, pukul 19.30 WIB di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya.

    Sebelum kedua tim ini bertanding, Filipina dan Timor Leste akan memperebutkan poin di tempat yang sama pada pukul 15.00 WIB.

    Persiapan Timnas U-19 Indonesia

    Indra Sjafri selaku pelatih kepala tim Garuda Nusantara menjelaskan bahwa Piala AFF U-19 merupakan ajang untuk menemukan komposisi terbaik tim.

    Baca Juga: Indonesia vs Kamboja Piala AFF U-19 2024 Hari Ini: Prediksi Susunan Pemain, Head to Head, Link Live Streaming

    Sebagai persiapan menghadapi Kamboja, Timnas U-19 Indonesia terus berlatih dengan fokus pada perbaikan performa dan strategi. 

    Rotasi pemain akan menjadi strategi kunci untuk menjaga kebugaran dan menemukan kombinasi terbaik di lapangan. “Terutama di fase grup ini. Kami akan selalu melakukan rotasi pemain dalam setiap laga, dengan maksimal lima pergantian,” katanya ketika sesi latihan tim, Jumat, 19 Juli 2024, dikutip dari laman resmi PSSI.

    Indra menjelaskan bahwa pergantian pemain dapat dilakukan di awal maupun pertengahan babak. Apapun kesempatannya, ia bertekad akan memanfaatkan kesempatan tersebut. Hal ini juga didukung oleh kondisi seluruh pemain yang dinyatakan fit oleh tim dokter.

    “Secara keseluruhan, semua pemain dalam keadaan fit, tidak ada yang cedera. Laporan dari tim dokter pagi tadi, semua pemain dalam kondisi yang baik,” tambah Indra Sjafri.

    Meskipun Garuda Nusantara berhasil meraih kemenangan gemilang 6-0 atas Filipina di laga perdana, pelatih asal Sumatera Barat itu terus mengingatkan para pemain dan jajaran pelatih untuk meningkatkan performa di setiap pertandingan.

    Baca Juga: Pesta Gol Tanpa Balas, Timnas Indonesia U-16 Raih Juara Ketiga Piala AFF U-16 2024

    Ia mengaku selalu mengadakan diskusi tim terlebih dahulu sebelum latihan. “Kami melakukan evaluasi dan merefleksi diri masing-masing, tiga hal yang baik yang dilakukan pemain pada laga sebelumnya dan tiga hal tak baik yang dilakukan,” tuturnya.

    Sebagai contoh, Indra memberikan pengandaian seperti pengambilan keputusan yang salah perlu diperbaiki, dan lain-lain.

    “Kalau teknis skill tidak bisa secepat itu diperbaiki tapi kalau cara mengambil keputusan itu tergantung visi masing-masing pemain, tergantung bagaimana mereka melihat situasi. Hal itu yang mungkin bisa diperbaiki dalam waktu dekat,” tambahnya.

    Indra Sjafri juga menekankan bahwa dirinya tidak akan menuntut terlalu banyak dari para pemainnya agar mereka bisa menemukan solusi dan berkembang melalui proses.

    Kata Indra Sjafri Soal Kamboja U-19

    Indra Sjafri menilai Kamboja merupakan lawan yang memiliki daya juang tinggi. Meskipun Kamboja kalah di laga perdana, penampilan mereka saat melawan Timor Leste patut diapresiasi. Kamboja sempat tertinggal 0-3 namun mampu bangkit dengan mencetak dua gol balasan.

    Baca Juga: Piala AFF U-19: Indra Sjafri Sebut Timnas U-19 Indonesia Belum Konsisten Meski Bantai Filipina 6-0

    Maka dari itu, ia meminta tim asuhannya untuk tidak memandang remeh siapapun lawannya. “Secara mental, tidak boleh ada yang jemawa. Tidak boleh ada yang merasa enteng apapun situasinya dan siapapun lawan,” kata Indra. 

    Ia melanjutkan, “Di sepak bola apa saja bisa terjadi. Kita lihat Kamboja main begitu bagus di 10 hingga 20 menit tiba-tiba 3 gol bisa dicetak oleh Timor Leste.”

    “Mereka paham sekali, tidak ada pemain yang over confidence, mereka akan fokus menyelesaikan pertandingan,” tambah Indra Sjafri.

    Indra Sjafri juga mengungkapkan bahwa dirinya sudah cukup mengetahui gaya permainan Kamboja. “Oh sangat tahu banyak soal Kamboja,” ungkapnya saat latihan tim tersebut. 

    Meski demikian, ia tetap mewaspadai Kamboja sebagai satu kesatuan tim. “Kami mewaspadai secara keseluruhan, tidak perorangan,” kata Indra Sjafri.

    Menurut Indra, jika game plan yang dimainkan skuad Garuda Nusantara benar, baik menyerang maupun bertahan, pemain Kamboja U-19 yang menonjol pasti akan tergeser dengan sendirinya.

    Baca Juga: Kabar Baik! PSSI Segera Naturalisasi 3 Calon Pemain Timnas Indonesia U-19

    “Jadi kalau game plan kita benar, bagaimana kita menyerang yang benar, bagaimana kita bertahan yang benar, dengan sendirinya, para pemain yang menonjol pada mereka pasti akan terisolasi,” pungkasnya.

    Pertandingan malam nanti akan menjadi laga krusial bagi kedua tim. Kamboja U-19 akan berusaha bangkit dari kekalahan dan mengatur strategi baru untuk meraih kemenangan.

    Di sisi lain, Timnas U-19 Indonesia pun akan berusaha mempertahankan performa apik dan mengamankan posisi teratas di grup. 

    Dengan persiapan yang matang dan analisis mendalam mengenai lawan, Timnas U-19 Indonesia diharapkan dapat melanjutkan tren positif di turnamen ini. Indra Sjafri menekankan pentingnya menjaga mentalitas yang baik dan fokus dalam setiap pertandingan. 

    Hal ini menjadi kunci untuk menghadapi Kamboja yang memiliki semangat juang tinggi dan kemampuan untuk bangkit dari keterpurukan.***

  • Indonesia vs Kamboja Piala AFF U-19 2024 Hari Ini: Prediksi Susunan Pemain, Head to Head, Link Live Streaming

    Pada matchday pertama Piala AFF U-19 2024, Timnas U-19 Indonesia dan Kamboja menunjukkan performa yang kontras. Kamboja harus mengakui keunggulan Timor Leste dengan skor tipis 2-3, sementara Indonesia meraih kemenangan gemilang dengan mengalahkan Filipina 6-0.

    Kekalahan Kamboja dan kemenangan Timnas U-19 Indonesia di matchday pertama memberikan pandangan jelas bagi kedua tim tentang apa yang perlu dilakukan pada pertandingan berikutnya.

    Strategi dan persiapan yang lebih matang akan menjadi kunci bagi kedua tim dalam menjaga peluang mereka untuk melaju ke semifinal Piala AFF U-19.

    Prediksi Susunan Pemain Timnas U-19 Indonesia vs Kamboja

    Kala menjamu Filipina, formasi 3-4-3 yang diterapkan pelatih Indra Sjafri terbukti efektif membuat Timnas U-19 Indonesia mendominasi permainan. Dengan strategi tersebut, Indonesia berhasil meraih kemenangan telak. 

    Melihat keberhasilan tersebut, besar kemungkinan Indra Sjafri tidak akan melakukan banyak perubahan pada formasi dan susunan pemain untuk pertandingan berikutnya melawan Kamboja U-19.

    Baca Juga: Piala AFF U-19: Indra Sjafri Sebut Timnas U-19 Indonesia Belum Konsisten Meski Bantai Filipina 6-0

    Namun, ada kemungkinan terjadinya rotasi pada posisi ujung tombak. Arkhan Kaka mungkin akan digantikan oleh Jens Raven. Raven berhasil mencetak gol penutup saat masuk sebagai pemain pengganti, sementara Kaka kehilangan kesempatan mencetak gol meski mendapat banyak peluang.

    Performa Raven yang impresif memberikan opsi bagi Indra Sjafri untuk mempertimbangkan rotasi di lini depan guna meningkatkan daya serang tim.

    Di sisi lain, Kamboja U-19 diprediksi akan tetap mengandalkan skuad terbaik mereka. Pelatih Phea Sopheaktra kemungkinan besar akan mempertahankan beberapa pemain kunci.

    Sebut saja Bong Samuel, Mat Lany, Sorm Borith, Pheouk Thathai, Sreng Sokea, bisa masukkan kembali sebagai starter. Kamboja tampaknya akan tetap menggunakan formasi 4-2-3-1 yang telah mereka andalkan sebelumnya.

    Berikut prediksi susunan pemain dari kedua tim:

    Kamboja U-19 (4-2-3-1):

    • Penjaga Gawang: Mat Lany
    • Lini Belakang: Sonn Thavisiv, Chhin Vennin, Em Chhumsideth, Tam Makara
    • Gelandang Bertahan: Bong Samuel, Lim Lucca
    • Gelandang Serang: Eav Sovannara, Sorm Borith, Sreng Sokea
    • Penyerang Tunggal: Pheouk Thathai
    • Pelatih: Phea Sopheaktra

    Baca Juga: Link Live Streaming Timnas U-19 Indonesia vs Filipina Malam Ini: Garuda Muda dalam Kondisi Terbaik!

    Indonesia U-19 (3-4-3):

    • Penjaga Gawang: Ikram Algiffari
    • Lini Belakang: Alfharezzi Buffon, Kadek Arel, Iqbal Gwijangge
    • Gelandang: Mufli Hidayat, Figo Dennis, Dony Tri Pamungkas, Toni Firmansyah
    • Penyerang: Arlyansyah Abdulmanan, Riski Afrisal, Jens Raven
    • Pelatih: Indra Sjafri

    Head to Head Indonesia vs Kamboja di Piala AFF U-19

    Dalam sejarah pertemuan di Piala AFF U-19, Timnas U-19 Indonesia dan Kamboja hanya pernah bertemu dua kali. Pertemuan pertama terjadi pada edisi 2003, di mana gol tunggal dari Putut Waringin Jati berhasil membawa Indonesia meraih kemenangan 1-0 atas Kamboja.

    Pertemuan kedua antara kedua tim terjadi di Piala AFF U-19 tahun 2016. Dalam pertandingan yang berlangsung sengit tersebut, Indonesia keluar sebagai pemenang dengan skor tipis 4-3.

    Saddil Ramdani memberikan hattrick pada laga tersebut. Meskipun demikian, kemenangan ini tidak cukup untuk membantu Indonesia lolos dari fase grup.

    Hasil Pertemuan Terakhir Timnas U-19 Indonesia vs Kamboja di Piala AFF U-19:

    • 20 September 2016: Indonesia vs Kamboja dengan skor 4-3 (Piala AFF U-19)
    • 7 Juni 2003: Kamboja vs Indonesia dengan skor 0-1 (Piala AFF U-19)

    Lima Pertandingan Terakhir Kamboja U-19:

    • 17 Juli 2024: Timor Leste U-19 vs Kamboja U-19 dengan skor 3-2 (Piala AFF U-19)
    • 10 Juli 2024: Malaysia U-19 vs Kamboja U-19 dengan skor 2-2 (Friendly Match)
    • 18 September 2022: Tajikistan U-20 vs Kamboja U-20 dengan skor 2-1 (Kualifikasi Piala Asia U-20 2023)
    • 16 September 2022: Singapura U-20 vs Kamboja U-20 dengan skor 1-1 (Kualifikasi Piala Asia U-20 2023)
    • 14 September 2022: Kamboja U-20 vs Lebanon U-20 dengan skor 0-1 (Kualifikasi Piala Asia U-20 2023)

    Lima Pertandingan Terakhir Indonesia U-19:

    • 17 Juli 2024: Indonesia U-19 vs Filipina U-19 dengan skor 6-0 (Piala AFF U-19)
    • 29 Juni 2024: Indonesia U-19 vs PON Sumut dengan skor 1-2 (Friendly Match)
    • 14 Juni 2024: Korea Selatan U-23 vs Indonesia U-19 dengan skor 2-1 (Toulon Cup)
    • 12 Juni 2024: Italia U-21 vs Indonesia U-19 dengan skor 1-0 (Toulon Cup)
    • 8 Juni 2024: Jepang U-20 vs Indonesia U-19 dengan skor 4-1 (Toulon Cup)

    Jadwal dan Link Live Streaming

    Jika pertandingan ini berjalan sesuai jadwal, laga Piala AFF U-19 2024 antara Timnas U-19 Indonesia dan Kamboja akan berlangsung di Stadion GBT (Gelora Bung Tomo), Surabaya.

    Baca Juga: Cetak 5 Gol, Zahaby Gholy Jadi Best Player Piala AFF U-16

    Laga dilangsungkan pada hari Sabtu, 20 Juli 2024, pukul 19.30 WIB. Pertandingan ini akan disiarkan secara langsung di SCTV dan juga dapat ditonton melalui layanan streaming Vidio.

    Berikut link live streaming yang bisa ditunggu:

    SCTV: Timnas U-19 Indonesia vs Kamboja Piala AFF U-19 2024

    Vidio: Timnas U-19 Indonesia vs Kamboja Piala AFF U-19 2024

    Pertandingan ini akan menjadi laga yang penting untuk Garuda Nusantara. Kemenangan atas Kamboja bisa memperkuat posisi Timnas U-19 Indonesia di Grup A.***

  • Piala AFF U-19: Indra Sjafri Sebut Timnas U-19 Indonesia Belum Konsisten Meski Bantai Filipina 6-0

    Timnas U-19 Indonesia berhasil menang telak atas Filipina pada laga perdana Grup A Piala AFF U-19 atau dikenal juga sebagai ASEAN U-19 Boys Championship kala menjamu Filipina di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Rabu, 17 Juli 2024.

    Garuda Nusantara menang telak atas Azkals dengan skor 6-0. Dengan kemenangan telak ini, Timnas U-19 Indonesia berhasil mengamankan tiga poin dan memimpin klasemen sementara Grup A Piala AFF U-19. 

    Timor Leste, yang juga meraih kemenangan pada laga pertama mereka dengan skor 3-2 atas Kamboja, memiliki poin yang sama dengan Indonesia. Namun, Garuda Nusantara unggul dalam produktivitas gol, sehingga memimpin klasemen sementara.

    Meski mendapatkan kemenangan besar, Indra Sjafri, pelatih Timnas U-19 Indonesia, memandang tim asuhannya itu belum konsisten. Ia turut menyampaikan pesan untuk skuad Garuda Nusantara dan media sesuai laga.

    Garuda Nusantara Menggebrak di Laga Perdana

    Timnas U-19 Indonesia kontra Filipina di Piala AFF U-19. Foto: PSSI

    Timnas U-19 Indonesia tampil gemilang dalam pertandingan pembuka Grup A Piala AFF U-19 2024. Indra Sjafri menerapkan formasi dinamis 3-4-3 saat menyerang dan 5-4-1 ketika bertahan. Strategi ini berhasil menyumbangkan 6 gol bagi Merah Putih.

    Baca Juga: Kabar Baik! PSSI Segera Naturalisasi 3 Calon Pemain Timnas Indonesia U-19

    Dalam 45 menit pertama, Timnas U-19 Indonesia berhasil mencetak empat gol. Tiga di antaranya datang dari pemain belakang.

    Gol pertama dicetak oleh Arlyansyah Abdulmanan setelah menerima umpan tarik dari kapten Dony Tri di sisi kiri. Gol ini menjadi pemicu serangan bertubi-tubi yang membuat pertahanan Filipina semakin tertekan.

    Gol kedua dilesatkan pada pada menit ke-22 oleh bek Iqbal Gwijangge. Iqbal memanfaatkan umpan dari Muhammad Mufli dan mencetak gol dengan sundulan keras.

    Tim Merah Putih semakin mendominasi ketika Kadek Arel, bek dari Bali United, mencetak gol ketiga di menit ke-28 melalui tandukan kepala dari sepak pojok yang dilepaskan Mufli.

    Menjelang akhir babak pertama, Iqbal belum puas dengan satu gol. Memanfaatkan sundulan dari Muhammad Alfarezzi, ia kembali menyumbang satu gol ke gawang yang dikawal oleh Castro Cesar. Babak pertama berakhir dengan keunggulan 4-0 untuk Indonesia.

    Baca Juga: PSSI Bicarakan Elkan Baggott, Sinyal Positif Kembali Bela Timnas Indonesia?

    Pada babak kedua, Arlyansyah mencetak gol keduanya pada menit ke-63, setelah menerima umpan silang dari Dony Tri. Skor berubah menjadi 5-0.

    Menjelang akhir pertandingan, Jens Raven yang belum lama masuk menutup pesta gol Indonesia dengan mencetak gol pada menit ke-87. Ia memanfaatkan umpan cantik dari M Riski Afrisal dengan kaki kanan yang akurat.

    Kata Indra Sjafri Usai Laga

    Seusai laga, Indra Sjafri memberikan beberapa pesan penting kepada tim dan para pendukung. Indra Sjafri mengawali pernyataannya dengan ungkapan syukur atas hasil positif di pertandingan pertama. 

    “Pertama tentu kita bersyukur pertandingan pertama kita lewati dengan baik, dan seperti yang direncanakan,” ucap Indra Sjafri, dikutip dari laman resmi PSSI.

    Menurutnya, pertandingan pertama memiliki makna penting karena keberhasilan di laga perdana dapat menjadi modal positif untuk pertandingan berikutnya. 

    Baca Juga: Jadwal Lengkap Piala AFF U-19: Garuda Muda Kontra Filipina di Laga Pertama

    “Kalau biasanya pertandingan pertama itu ada sakralnya, dalam arti kata, kalau kita bisa melewati laga pertama dengan baik, mudah-mudahan pertandingan kedua dan ketiga nanti bisa kita lalui juga dengan baik,” tambahnya.

    Indra Sjafri juga menjelaskan bahwa fase grup ini dimanfaatkan untuk mencari komposisi terbaik tim. “Kami dari pelatih, menjadikan fase grup ini untuk mencari bentuk terbaik atau komposisi terbaik dari tim ini, agar nanti bisa menjadi lebih kuat lagi,” pungkas Indra.

    Meskipun meraih kemenangan besar, Indra Sjafri mengakui bahwa timnya masih menghadapi tantangan dalam hal konsistensi.

    “Kami belum konsisten, jadi game plan yang kita rencanakan serta filosofi yang kita bangun di tim ini, konsistensi itu kadang kelihatan, kadang tidak,” jelas pelatih asal Sumatera Barat itu. 

    Ia menekankan bahwa pada usia muda, pemain butuh waktu dan kesabaran untuk mencapai konsistensi. “Makanya saya pikir, memang di usia muda, butuh waktu dan kesabaran. Cuma ya, saya pastikan akan mengawal mereka secara individual dan kualitas untuk selalu meningkat,” tegasnya.

    Indra Sjafri juga memberikan pesan kepada media dan publik untuk tidak berlebihan dalam memuji tim setelah kemenangan perdana ini. Dirinya khawatir skuad Garuda Nusantara akan merasa jumawa dan terlalu dini berbangga diri.

    Baca Juga: Pesta Gol Tanpa Balas, Timnas Indonesia U-16 Raih Juara Ketiga Piala AFF U-16 2024

    “Kita bangun tim ini bersama-sama, kawal mereka, tidak usah dipuja-puji,” katanya. 

    Ia menegaskan pentingnya menjaga sikap rendah hati dan fokus pada pengembangan jangka panjang. “Saya mohon dengan sangat kepada para awak media, jangan sampai para pemain ini merasa jumawa di laga perdana ini, terus merasa hebat,” tambahnya.

    Menurut Indra, kemenangan besar di laga perdana memang menjadi awal yang baik, namun perjalanan masih panjang. Ia melanjutkan,”Kita masih butuh waktu panjang untuk menyiapkan generasi baru pemain-pemain tim nasional Indonesia.”

    Untuk pertandingan berikutnya, Timnas U-19 Indonesia akan menghadapi Kamboja pada Sabtu, 20 Juli 2024 di tempat yang sama.***

  • Link Live Streaming Timnas U-19 Indonesia vs Filipina Malam Ini: Garuda Muda dalam Kondisi Terbaik!

    Pertandingan sepak bola antara Timnas U-19 Indonesia melawan Filipina dalam turnamen Piala AFF U-19 2024 menjadi momen yang dinantikan oleh banyak penggemar. Laga seru ini akan berlangsung di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Jawa Timur pada malam hari ini, Rabu, 17 Juli 2024, pukul 19.30 WIB.

    Link live streaming pertandingan tersebut disediakan dalam artikel ini. Maka dari itu, jangan lewatkan kesempatan untuk mendukung Timnas U-19 Indonesia dalam perjuangan mereka meraih kemenangan di ajang bergengsi Piala AFF U-19 2024.

    Sebagai laga perdana bagi Garuda Muda U-19, persiapan telah dilakukan demi menyabet poin dari Filipina. Para pemain telah melalui serangkaian persiapan intensif dan berada dalam kondisi puncak untuk menghadapi tim berjuluk Azkals tersebut.

    Kata Indra Sjafri Soal Kondisi Pemain

    Pelatih Timnas U-19 Indonesia, Indra Sjafri, memberikan informasi mengenai kondisi para pemainnya jelang Piala AFF U-19 2024.

    “Fit semua (pemain) dan bisa dilihat sendiri, tidak ada satu pun pemain yang cedera dan mereka dalam top performanya,” tutur Indra Sjafri seusai memimpin sesi latihan Timnas U-19 pada Selasa, 16 Juli 2024 di Lapangan Thor, Surabaya.

    Baca Juga: Ji Da Bin Dicoret, Berikut Daftar 23 Pemain Timnas Indonesia untuk Piala AFF U-19 2024

    Indra menambahkan, skuad Garuda Muda sudah siap untuk menerapkan berbagai taktik dan rencana permainan yang telah mereka siapkan untuk setiap pertandingan di turnamen Piala AFF U-19. 

    Welber dan kawan-kawan bertekad untuk memberikan yang terbaik dan meraih hasil maksimal di setiap laga. “Di dalam turnamen, kita punya strategi bagaimana kita menjalani turnamen. Lolos di grup harus seperti apa, nanti di semifinal seperti apa, dan final seperti apa,” lanjutnya.

    Indra juga menekankan kepada para pemain tentang pentingnya fokus untuk mengamankan poin dalam setiap pertandingan. Apalagi saat ini, Indonesia menjadi tuan rumah dan Timnas U-19 Indonesia bermain di kandang sendiri. 

    “Karena di grup A ada empat tim, main tiga kali, tiga-tiganya harus menang kalau ingin lolos secara langsung tidak dari tiga terbaik,” jelas Indra Sjafri.

    Mengenai lawan mereka, Filipina U-19, Indra mengaku tidak sepenuhnya tahu kekuatan mereka karena jarang disiarkan di televisi. Namun, tim pelatih telah melakukan analisis melalui rekaman video yang ada untuk mengidentifikasi pemain kunci dan menentukan strategi perlawanan. 

    Baca Juga: Kabar Baik! PSSI Segera Naturalisasi 3 Calon Pemain Timnas Indonesia U-19

    Meskipun informasi soal pemain Filipina terbatas, Indra yakin bahwa skuad U-19 Indonesia mampu tampil maksimal dan meraih kemenangan di laga perdana melawan tim Azkals. Persiapan panjang yang telah dijalani oleh Garuda Muda diharapkan bisa membuahkan hasil positif.

    “Optimistis itu keyakinan, dan saya diajarkan selalu optimistis. Kalau pelatihnya tidak optimistis gimana pemainnya optimistis,” tegas Indra Sjafri.

    Sang pelatih tentunya akan berusaha untuk mencapai target yang ditetapkan. “Saya akan berusaha memenuhi target,” tambahnya.

    Lebih lanjut, Indra berujar, “Tapi jangan digiring saya menjadi seperti Tuhan. Karena saya hanya manusia dan akan berusaha maksimal tentang pemenuhan target itu.”

    Pelatih Filipina Akui Timnya Hanya Bersiap Tiga Bulan

    Pelatih Timnas U-19 Filipina, Josep Maria Ferre, memberikan pandangannya mengenai kekuatan Timnas U-19 Indonesia jelang Piala AFF U-19 2024. Menurut Ferre, Indonesia merupakan tim yang kuat dengan persiapan yang matang. 

    “Mereka memiliki pemain yang bagus. Saya sangat terkejut dengan kerja bagus tim Indonesia. Apalagi mereka mempersiapkan turnamen ini dengan baik,” tutur Ferre.

    Ferre mengungkapkan bahwa timnya hanya memiliki waktu persiapan selama tiga bulan. Meski demikian, ia merasa bahwa tim Filipina terus menunjukkan perkembangan yang signifikan dan sudah siap menghadapi turnamen ini. 

    Baca Juga: Justin Hubner Isyaratkan Hengkang dari Cerezo Osaka, Netizen Beri Dukungan!

    “Saya pikir, tim kami hanya persiapan selama 3 bulan. Tapi kami terus berkembang untuk turnamen ini. Untuk turnamen ini kami pikir Indonesia tim kuat, mereka memiliki kesempatan yang baik,” ungkap pelatih Filipina tersebut.

    Jadwal Pertandingan dan Link Live Streaming

    Timnas U-19 Indonesia tergabung dalam Grup A di Piala AFF U-19 2024 bersama Filipina, Timor Leste, dan Kamboja. Pertandingan perdana akan mempertemukan Indonesia dengan Filipina pada Rabu, 17 Juli 2024. 

    Pertandingan kedua, Garuda Muda kontra Kamboja akan berlangsung pada Sabtu, 20 Juli 2024. Kemudian pada pertandingan ketiga melawan Timor Leste, laga akan diadakan pada Selasa, 23 Juli 2024. Semua pertandingan akan digelar di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT), Surabaya.

    Bagi para penggemar yang ingin menyaksikan jalannya pertandingan, laga Indonesia vs Filipina di Piala AFF U-19 2024 dapat disaksikan secara live streaming melalui aplikasi Vidio pada Rabu, 17 Juli 2024 dengan kick off pukul 19.30 WIB. 

    Berikut link-nya:

    Link live streaming Timnas U-19 Indonesia vs Filipina Piala AFF U-19 2024

    Dukung terus Garuda Muda dalam perjuangan mereka di Piala AFF U-19 2024 dan jangan lewatkan kesempatan untuk menyaksikan aksi mereka secara langsung!***